Resep Donat Kentang Topping Keju

Resep Donat Kentang Topping Keju - Resep kue donat memang banyak digemari. Apalagi yang berbahan kentang, karena membuat tekstur adonannya menjadi lebih empuk. Resep donat lembut dan empuk berikut ini menggunakan keju yang gurih sebagai topingnya. Yuk coba sendiri di rumah!




Bahan-bahannya:
  1. 400 gram tepung terigu (yang berprotein tinggi) 
  2. 100 gram tepung terigu (yang berprotein sedang) 
  3. 200 gram kentang kukus (dihaluskan saja) 
  4. minyak padat untuk menggoreng 
  5. 50 gram margarin 
  6. 15 gram susu bubuk 
  7. 35 gram gula pasir 
  8. 1 sendok teh garam 
  9. 1 bungkus ragi instan 
  10. 1 butir telur 
  11. 200 ml air 
Bahan Topingnya:
  • 100 gram keju parut 
  • 150 gram buttercream

Cara membuatnya:
  1. Ayak tepung terigu bersama dengan susu bubuk. Tambahkanlah gula pasir, ragi instan & kentang. Uleni hingga rata. Tuangkan air sedikit demi sedikit saja sambil diuleni hingga kalis. 
  2. Tambahkan garam dan juga margarin. Uleni sampai jadi elastis. Diamkan dulu 20 menitan. 
  3. Kempiskan adonan dan timbang masing-masing sekitar 40 gram. Bulatkan & pipihkan. Lubangi bagian tengahnya. 
  4. Letakkan di dalam loyang yang ditaburi dengan tepung terigu. Diamkan sekitar 30 menitan sampai mengembang. 
  5. Goreng di dalam wajan dengan minyak panas sedang sampai matang & dinginkan. 
  6. Oleskan buttercream dengan tipis-tipis & taburkan kejunya. 
  7. Donat keju sebanyak 29 buah siap dinikmati.

Demikianlah tips cara membuat Resep Donat Kentang Topping Keju yang bisa kami berikan, silahkan untuk dicoba, sangat mudah bukan untuk proses pembuatannya. Semoga pembahasan diatas dapat berguna untuk bunda dan jika bunda menginginkan resep lainnya. Silahkan kunjungi laman yang sudah disediakan di situs kami untuk mengetahui resep masakan lainnya.

0 Response to "Resep Donat Kentang Topping Keju"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel