Resep Ayam Woku Khas Manado Super Lezat

Resep Ayam Woku Khas Manado 


Berbicara Tentang Manado, Sebelum kita membahas resep ayam woku khas kota manado ini, tidak ada salahnya jika kamu mengetahui sekelumit tentang manado. Kota manado adalah ibu kota dari provinsi sulawesi utara. kota manado juga seringkali disebut sebagai menado. manado terletak di teluk manado dan di kelilingi oleh daerah pegunungan. penduduk asli kota manado adalah dari suku tombulu namun mayoritas suku yang menghuni kota ini adalah suku minahasa, dan bahasa yang digunakan adalah bahasa manado atau melayu. manado yang mirip dengan bahasa indonesia pada umumnya diikuti dengan logat yang sedikit khas yaitu ada yang berasal dari bahasa portugis dan bahasa belanda. 

Selain keragaman dan keunikan budayanya, kota manado ini juga memiliki makanan makan khas. dan salah satunya adalah makanan yang akan kita bahas pada kesempatan kali ini, Yaitu ayam woku,

Ayam Woku meupakan resep masakan ayam dengan aroma rempah dan rasa pedas khas kota manado, resep asli minahasa ini memang sangat mengundang selera makan kamu. untuk para pecinta resep masakan ayam kamu wajib coba masakan yang satu ini. 

Oke dari pada kamu penasaran tentang resep masakan yang satu ini, langsung saja kita simak bahan-bahan apa saja yang kita perlukan untuk membuat masakan yang satu ini.

Resep Ayam Woku Khas Manado

Bahan-bahan:
-1 ekor ayam
-jeruk nipis 1 buah (di ambil airnya saja )
-garam 1 sendok teh (untuk melumuri ayam)
-serai 2 batang di memarkan 
-tomat 1 buah 
-daun jeruk purut 4 lembar 
-daun bawang 1 batang
-Cabai merah 2 buah di buang bijinya
-daun kemangi 1 ikat di ambil daunnya saja
-garam 1/2 sendok teh 
-gula pasir 1/2 sendok teh
-Air 300 ml
-minyak untuk menggoreng
-minyak untuk menumis

Bumbu Halus :
-Bawang merah 6 butir 
-bawang putih 3 siung
-cabai rawit 10 buah 
-cabai merah 5 buah
-kemiri 3 butir
-jahe 1 ruas
-kunyit 1 Cm

Cara memasak

- Pertama potong ayam menjadi beberapa bagian atau menurut selera kamu, cuci bersih lalu lumuri dengan garam dan air jeruk nipis diamkan kurang lebih 10 menit. goreng ayam hingga setengah matang dan tiriskan.

-Selanjutnya panaskan minyak, lalu tumis semua bumbu halus kemudian tambahkan daun jeruk,serai irisan cabai merah dan air.

-Setelah itu masukan ayam,  dan aduk aduk setelah ayam empuk masukan irisan tomat, daun bawang dan daun kemangi aduk sebentar lalu angkat , taruh di dalam piring atau mangkok saji 

-Ayam woku siap di hidangkan

Cukup mudah bukan ? Bagaimana, apakah kamu tertarik untuk mencoba dan memasaknya sendiri di rumah...Selamat Mencoba.....
  

0 Response to "Resep Ayam Woku Khas Manado Super Lezat"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel