Resep Mudah Kue Semprit Untuk Lebaran
Bahan-bahan
- 350 gr tepung terigu protein sedang
- 100 gr tepung maizena
- 200 gr mentega
- 200 gr gula bubuk
- 4 kuning telur
- 2 putih telur
- 50 gram Sukade/buah kering untuk hiasan
- 1 sdt vanila bubuk
- ½ sdt garam
- Margarin untuk olesan
Cara membuat
- Kocok mentega dengan ½ bagian gula bubuk hingga mengembang. Masukkan kuning telur satu persatu sambil terus dikocok hingga tercampur rata.
- Masukkan tepung terigu, garam, vanili bubuk dan tepung maizena, aduk perlahan dengan sendok kayu hingga rata.
- Kocok putih telur dengan sisa gula bubuk hingga mengembang dan kaku. Masukkan ke dalam adonan tepung sedikit demi sedikit hingga tercampur rata.
- Masukkan adonan kedalam plastik segitiga yang telah diberi mata spuit bentuk bintang. Semprotkan adonan bentuk bunga di atas loyang datar yang telah diolesi margarin. Hias bagian atasnya dengan sukade.
- Panggang dengan suhu 160°C selama 25 menit hingga matang dan kering. Angkat dan biarkan dingin. Simpan dalam stoples kedap udara.
0 Response to "Resep Mudah Kue Semprit Untuk Lebaran"
Post a Comment