Ca Kangkung


Akhir2 ini Yodha lagi suka sayuran, tapi terbatas yang di tumis-tumis. Karena masih bisa ya di makan bersama Ayam goreng, ikan goreng, dll. Kalau sayuran berkuah santan dia belum suka. Kangkung salah satu tumisan sayuran yang dia suka. Tapi di masak Ca aja, nggak pedas.

Menu Ca seperti ini sangat mudah di buat, walau sederhana tapi rasanya ala-ala resto gitu hihi. Jadi jangan ragu menyajikan Kangkung di rumah ya teman-teman. Saingan sama Kelincinya yang dulu suka banget sama kangkung, sekarang gantian Yodha.

Dulu waktu masih punya Kelinci tiap hari beli 3 ikat cuma untuk makanan Kelinci. Sekarang udah nggak ada, jadi di masak aja haha. Kangkung ini Mitosnya bikin ngantuk lah, dll..tapi kita ambil manfaatnya aja ya, setiap sayuran pasti ada gizinya. Kalau bikin ngantuk kan malah bagus ya, karena jika kita kurang tidurpun juga malah stress kita hahah.

Jadi masak apa aja, makan makanan yang bervariasi, percaya khasiatnya buat tubuh pasti ada, berpikir positif, pasti dech kita bisa sehat. Selamat hari Senin dan selamat beraktifitas ya teman-teman.

Ca Kangkung

Bahan :
1 ikat kangkung
1/2 buah bawang bombay
2 siung bawang putih, geprek
1 sendok makan saus tiram
1/4 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok teh gula pasir
50 ml air

Cara membuat :
Potong-potong kangkung, cuci bersih
Tumis bawang bombya dan bawang putih hingga harum
Masukkan kangkung, masukkan air dan semua bumbu
Aduk rata dan masak cepat di atas api besar agar matang merata dan kangkung tetap kres
Sajikan segera begitu matang

Cocok di makan sama lauk Ayam Goreng, dll. Kalau resep Ayam Gorengnya silahkan pilih di webku ini banyak resepnya. Kalau yang di foto itu cuma sisa Opor yang aku goreng hihi. Sia kuah aku tepung beras, jadi dech kriuk-kriuk dech taburannya ayam goreng Yodha.

0 Response to " Ca Kangkung"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel