Cara Membuat Gulai Cumi Isi Tahu Istimewa Khas Indonesia
Cara Membuat Gulai Cumi Isi Tahu Istimewa Khas Indonesia
Bahan-bahan
- 300 gr cumi
- 1 buah jeruk nipis
- 1 bungkus santan kara kecil
- 1 papan petai
Bahan isi :
- 3 buah tahu putih
- 1 batang daun bawang
- Secukupnya garam, merica bubuk dan kaldu ayam bubuk
Bumbu halus :
- 5 buah cabe merah
- 4 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 2 butir kemiri
- 3 cm kunyit
- 3 cm jahe
- 1/2 sdt merica
- 1/2 sdt ketumbar
- Secukupnya garam, gula dan kadu ayam bubuk
Bumbu geprek :
- 4 cm lengkuas geprek
- 1 batang serai geprek
- 3 lembar daun salam
- 2 lembar daun jeruk
Langkah
- Bersihkan cumi, beri perasan jeruk nipis, diamkan 5 menit, cuci lagi cuminya, tiriskan.
- Haluskan tahu, bumbui garam, merica bubuk dan kaldu ayam bubuk, lalu beri potongan daun bawang.
- Masukkan isian tahu kedalam cumi, sematkan menggunakan tusuk gigi supaya tidak bocor.
- Tumis bumbu halus, masukkan serai, lengkuas, daun salam dan daun jeruk. Tambahkan petai.
- Beri air, santan, garam, gula dan kaldu ayam bubuk, aduk rata. Masak hingga mendidih, masukkan cuminya.
- Masak hingga matang, koreksi rasanya angkat dan sajika
Ssumber : cookpad
0 Response to "Cara Membuat Gulai Cumi Isi Tahu Istimewa Khas Indonesia"
Post a Comment