Resep Sayur Kubis Telur Dan Cara Membuatnya
Resep Sayur Kubis - bunda bosan dengan aneka resep lauk dengan sayuran yang itu-itu saja, maka kali ini kami akan sedikit berbagi resep membuat sayur kubis telur, resep kali ini dibuat dengan cara yang sederhana bahan-bahan yang digunakan juga termasuk sangat mudah didapatkan, contoh saja telur, dengan mudah bunda dapat membeli telur di warung-warung dekat rumah tentunya jangan salah pilih ya bund.
Telur yang masih fresh biasanya berwarna ke merahan serta pada saat di buka maka kuning nya masih menyatu alias membulat, berbeda dengan telur yang sudah cukup lama kulitnya akan mencoklat kusam serta bagian kuning telur sudah pecah, selain itu jika bunda masih penasaran bunda bisa mengocok telur tersebut jika masih baru biasanya tidak memiliki bunyi lain jika kuning telur yang sudah pecah dikocok akan berbunyi.
Selain itu manfaat kubis adalah Memperkuat Sistem Imun Tubuh. Faktanya, kubis merupakan sumber vitamin C yang dibutuhkan oleh tubuh bunda. Kandungan vitamin C dari kubis ini lebih besar dari buah jeruk. so, dengan mengkonsumsi kubis dapat menjaga dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh yang anda miliki. selain itu Menyehatkan Organ Pencernaan. Faktanya, kubis merupakan jenis sayuran yang merupakan sumber serat yang tinggi dan dapat tumbuh subur di dataran tinggi.
Oleh sebab itu, kubis dapat membantu menjaga kesehatan organ pencernaan serta menghindarkan dari gejala susah buang air besar atau juga sembelit. sebagai Penangkal Kanker Yang Efektif. Faktanya, kubis mengadung sumber antioksidan yang cukup tinggi. Antioksidan dalam kubis inilah yang mampu menjaga tubuh dari berbagai radikal bebas yang dapat mengakibatkan penyakit kanker. tanpa berlama-lama lagi berikut adalah Resep Sayur Kubis Telur Dan Cara Membuatnya .
Bahan-bahan Membuat Sayu Kubis Telur
Resep Sayur Kubis Telur |
Bahan
- Kubis 200 gr, iris
- Wortel 100 gr, potong memanjang
- Cabe merah besar 2 bh, iris
- Telur 2 btr, kocok
- Garam halus ¾ sdt
- gula pasir ½ sdt
- Air bersih 25 cc
- Minyak goreng 1 sdm
Bumbu Halus
- Bawang merah 5 btr, haluskan
- Bawang putih 2 bh, haluskan
- Merica bubuk ½ sdt
- Kemiri sangrai 2 btr, haluskan
Cara Membuat Sayur Kubis
- Pertama siapkan bumbu halus masakan yang terdiri dari bawang putih, bawang merah, merica bubuk dan kemiri sangrai, lalu masak dengan ditumis hingga berbau sedap.
- Setelah itu masukkan kubis dan wortel ke dalam masakan bumbu. Aduk merata dan tunggu hingga menjadi layu.
- Kemudian tambahkan masakan dengan air. Aduk-aduk kembali dan biarkan mendidih.
- Berikutnya, kocok telur dan masukkan ke dalam masakan. Aduk-aduk merata lalu disusul dengan menambahkan gula pasir dan garam. Aduk sekali lagi dan angkat setelah masakan matang.
- Hidangkan selagi panas.
Sayur Kubis Atau Kol |
Cara membuat resep sayur kubis diatas sangatlah sederhana, selain itu bunda bisa berkreasi sendiri dengan membuat dengan aneka bahan yang lain, contoh saja tambahan bumbu-bumbu yang pas bisa bunda tambahkan dengan aneka potongan sossis, tahu, daging ataupun macam-macam sayuran lain, resep kali ini juga dirasa pas jika bunda menggantikan kubis dengan aneka sayuuran lain yang pastinya tidak kalah enak dengan resep sayuran lainnya.
Baca Juga : Resep Martabak Manis Isi Ketan Hitam
Resep sayur kubis dengan telur diatas juga sangat pas apabila bunda menambahkan dengan berbagai sayuran lain, sajikan dengan nasi hangat bunda juga bisa menambahkan lauk seperti kerupuk pada saat mau menyantap sayuran yang satu ini, untuk aneka resep lainnya bunda bisa juga mengunjungi web kami yang menghadirkan beberpa resep pilihan menarik lainnya yang sangat mudah membuatnya, demikian informasi menggenai Resep Sayur Kubis Telur Dan Cara Membuatnya semoga bisa bermanfaat untuk anda.
0 Response to "Resep Sayur Kubis Telur Dan Cara Membuatnya"
Post a Comment