Resep Cara Membuat Sup Ayam Lezat

Sup ayam adalah salah satu olahan ayam berkuah yang dilengkapi dengan beberapa jenis sayuran. Untuk membuatnya anda bisa siapkan bahan-bahan dibawah ini lalu ikuti langkah cara membuatnya. Berikut adalah resep dan cara membuatnya, selamat mempraktekkan yah and happy cooking.


Bahan:
  • Beberapa buah kentang, potong dadu
  • 2 batang wortel. di potong melintang
  • 2 sendok teh garam
  • 1/2 sendok teh gula pasir
  • 2 batang seledri, potong kecil-kecil
  • 1 batang daun bawang, iris 2 cm
  • 2 siung bawang putih, krepek saja
  • 1/2 bawang bombai, rajang kasar
  • 2 cm jahe, memarkan
  • 500 gram daging ayam, dipotong-potong kecil
  • 1 batang serai
  • 500 mili liter air
  • 1 buah jeruk nipis, ambil airnya
  • 1 sendok teh merica bubuk
Cara Membuat:
  1. Lumuri ayam dengan air jeruk nipis, diamkan selama 10-15 menit dan cuci kembali, tiriskan
  2. Ambil wajan dan didihkan air, masukan daun seledri dan daun bawang yang sudah di potong halus
  3. Setelah itu masukan ayam, kecilkan api. Ambil wajan lain, dan tumislah bawang putih yang sudah dikeprek, angakat dan masukan kedalam kuah tadi
  4. Kemudian, masukan serai dan serai, kalau ayam sudah empuk masukan wortel, kentang, dan bawang bombai
  5. Terakhir masukan bumbu seperti, merica, garam, gula halus dan penyedap rasa, cicipi jika kurang tambahkan lagi
  6. Sambil diaduk-aduk, angkat dan taburi bawang goreng

0 Response to "Resep Cara Membuat Sup Ayam Lezat"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel