Resep Membuat Terong Balado Nikmat ala Padang

Resep Membuat Terong Balado Nikmat - Masakan dengan menggunakan terong sudah bukan masakan asing lagi. Karena terong sering menjadi pelengkap dalam sayuran, dan salah satu sayuran yang sangat enak dengan bahan terong adalam terong balado. Terong balado sebenarnya adalah masakan ala Padang yang sangat lezat dan rasa pedasnya menjadikan masakan ini digemari tidak hanya di Nusantara saja namun di manca negara.

 Masakan dengan menggunakan terong sudah bukan masakan asing lagi Resep Membuat Terong Balado Nikmat ala Padang

Masakan terong balado nikmat ini enak dan lezat walaupun cara pembuatannya sangat praktis dan cepat. Maka banyak ibu yang sibuk dengan pekerjaan memilih memasak masakan ini karena bisa cepat dan tidak membuang banyak waktu. Bagaimana dengan anda, apakah ingin mencicipi masakan balado leza ala Padang dengan citarasa pedasnya. Berikut resep membuatnya.

Bahan Bahan yang digunakan adalah:
  • 4 bh terong ungu

Bumbu Halus:
  • 6 siung bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 5 cabe keriting (aau sesuai selera)
  • 10 cabai merah besar
  • 2 bh tomat
  • Garam dan gula secukupnya

Cara Membuat Terong Balado Nikmat Ala Padang

  • Ambil terong dan iris menjadi empat bagian pada setiap terongnya
  • Kemudian rendam dalam air agar terong tidak berubah warna
  • Ambil terong dan goreng hingga matang
  • Kupas bawang merah dan bawang putih, kupas juga cabe merah besar, dan tomat. Ulek hingga halus dan tambahkan gula dan garam secukupnya
  • Kalau bumbu halus sudah siap dan terong sudah matang, kini saatnya untuk menumis bumbu halus hingga harum semerbak
  • Masukkan terong dan aduk-aduk merata
Bagaimana? itulah cara membuat masakan terong balado ala Padang dengan citarasa pedas dan nikmat. Sangat cepa dan praktis bukan? Semoga saja ini menjadi tambahan ilmu masak buat anda yang suka dengan kuliner dan resep masakan Indonesia.

Baca juga resep:

0 Response to "Resep Membuat Terong Balado Nikmat ala Padang"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel