RACIKAN TAHU JELETOT BANDUNG

RESEP DAN CARA MEMBUAT TAHU JELETOT BANDUNG RESEP TAHU JELETOT BANDUNG

RESEP DAN CARA MEMBUAT TAHU JELETOT BANDUNG. Tahu Jeletot memang kuliner khas Bandung sekarang menyebar ke berbagai kota seperti jakarta, surabaya, bali, jogja melalui sistem usaha franchise waralaba misalnya Tahu Jeletot Taisi dan Gehu Pedas Hot Jeletot, sebenarnya sama dengan GEHU PEDAS atau tahu isi enak lainnya, yang membedakannya adalah ukurannya yang lebih besar alias JUMBO dan rasanya super pedas minta ampun mampu mengeluarkan air mata dan muka serasa ditampar karena tahu isi nya cabe super pedas ntahlah level berapa ini yang jelas mata langsung melotot hot!.


BAHAN :
  • 10 buah tahu kulit
  • minyak goreng secukupnya
BAHAN ISI :
  • 100 gr kol
  • 1 buah wortel, serut kasar
  • 1 batang daun bawang, iris tipis
  • garam dan gula pasir secukupnya
BUMBU HALUS :
  • 5 buah cabai merah
  • 20 buah cabai rawit
  • 5 butir bawang merah
  • 2 siung bawang putih
BAHAN PELAPIS :
  • 200 gr tepung terigu
  • 300 ml air
  • 1 batang daun bawang, iris tipis
BUMBU HALUS PELAPIS :
  • 3 siung bawang putih
  • 5 butir kemiri
  • 1 sendok teh ketumbar
  • garam secukupnya
CARA MEMBUAT TAHU JELETOT KHAS BANDUNG :
  1. Panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus hingga harum.
  2. Masukkan kol, wortel, daun bawang, garam, dan gula pasir, masak hingga matang, angkat.
  3. Lubangi tahu lalu isi dengan bahan isian yang sudah dimasak, sisihkan.
  4. Pelapis: Campur bahan pelapis dan bumbu halus, aduk hingga rata.
  5. Celupkan tahu ke dalam bahan pelapis, lalu goring hingga matang, angkat dan tiriskan.
Untuk 10 porsi makan satu aja sudah kenyang banget.

0 Response to "RACIKAN TAHU JELETOT BANDUNG"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel